Kumpulan Tugas IPA

Ginjal Dan Fungsinya Rangkuman Singkat dan Lengkap

Ginjal dan fungsinya tidak dapat dipisahkan dalam kehidupan manusia. Sebagai manusia yang hidup pasti akan membutuhkan peran ginjal yang sesuai dengan fungsinya. Memiliki ginjal namun tidak dapat melakukan fungsinya dengan baik akan terjadi gangguan pada ginjal. Manusia hidup normal tentu didukung oleh peran ginjal dan fungsinya yang bekerja sama demi kelangsungan hidup manusia. Dengan demikian, ginjal dan fungsinya adalah dua kata yang tiak bisa dipisah.

Ginjal adalah salah satu organ tubuh manusia yang bentuknya menyerupai kacang tanah dengan warna merah kecoklatan. Manusia pada normalnya memiliki dua ginjal dan fungsinya yang terletak dibagian rongga perut bagian belakang. Ginjal juga dapat disebut sebagai buah pinggang karena letaknya berada disebelah kanan dan kiri tulang pinggang.

Ginjal Dan Fungsinya

Ginjal bagian kanan biasanya berukuran lebih kecil dan letaknya lebih rendah dari ginjal sebelah kiri. Hal ini karena ginjal sebelah kanan terdesak oleh hati. Panjang ginjal berkisar antara 6-7,5 cm dengan tebal sekitar 1,5-2,5 cm, serta berat sekitar 140 gram oada ginjal orang dewasa. Namun, panjang, tebal, dan berat ginjal tergantung masing-masing orang. Bahkan, ukuran ginjal akan jauh lebih besar jika hanya memiliki satu ginjal saja. Hal ini karena ginjal akan bekerja lebih keras.

Fngsi Organ Ginjal Pada Manusia

  • Membersihkan darah dari zat-zat sisa hasil metabolisme tubuh.
  • Mengatur volume cairan dalam tubuh.
  • Menyaring cairan berupa urea, glukosa, air, ion-ion anorganik sehingga menjadi urine primer.
  • Menyerap kembali glukosa, asam amino, air, dan ion-ion anorganik yang masih dibutuhkan oleh tubuh dan sisanya akan menjadi urine sekunder.
Berdasarkan penjelasan diatas, ginjal berperan sangat penting dalam kelangsungan hidup manusia. Ginjal dan fungsinya akan berjalan dengan normal manakala tidak ada penyakit didalamnya. Oleh karena itu, anda sebaiknya menjaga ginjal anda sebelum terjadi sesuatu yang tidak diharapkan. Ketika salah satu komponen dalam ginjal tidak berfungsi dapat menyebabkan gagal pada fungsi ginjal yang mengakibatkan kematian pada seseorang. Selalu jaga kesehatan ginjal anda supaya dapat berfungsi dengan baik.
Facebook Twitter Google+